Wakapolsek Bersama Anggota Laksanakan Binrohtal di Mushola Al-Fadhil
Kobar, Faktaperistiwanews.co.id – Anggota Polsek Pangkalan Banteng dalam melaksanakan kegiatan Binrohtal (bimbingan rohani dan mental) sebagai wadah unuk membentuk karakter Anggota Polri menjadi lebih humanis, sehingga Citra Kepolisian di mata masyarakat di pandang lebih baik. Kamis (21/10/2021) pagi.
Kapolres Kobar melalui Wakapolsek Pangkalan Banteng IPDA Endro Wardoyo Mengatakan bahwa “ Binrohtal ini merupakan salah satu Program Polri dalam rangka meningkatkan Iman dan Taqwa Anggota Polri Terhadap Tuhan yang Maha Esa yang di implementasikan dalam pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnaya sehari – hari “. Tambahnya, “ pelaksanaan Binrohtal ini rutin dilaksanakan selepas apel pagi serta wajib diikuti oleh seluruh personil Polsek Pangkalan Banteng.
“Pelaksanaan Binrohtal adalah sebagai wadah untuk membentuk mental serta kepribadian yang baik untuk menjadi penegak hukum yang profesional serta menjadikan anggota lebih humanis, sehingga citranya di mata masyarakat menjadi lebih baik.” tutur Faisal.
Redaktur: Saleh