Patroli Pemukiman Warga Cegah Kerawanan Kriminalitas
Kotim,faktaperistiwanews.co.id – (18/10/2021) – Polsek Baamang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng, laksanakan giat Patroli malam untuk menghindari terjadinya Tindakan kejahatan yang menyangkut tindak pidana di wilayah Hukum Polsek Baamang, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.
Anggota Polsek Baamang melaksanakan patroli sebagai pelayanan prima kepada masyarakat yang tengah menikmati istirahat malamnya agar tercipta keamanan dan ketertiban di wilayah Polsek Baamang.
AIPDA Irwan Rochman menjelaskan Patroli ini dilaksanakan pada malam hari, karena malam hari merupakan jam rawan yang banyak di manfaatkan bagi para pelaku kejahatan untuk melaksanakan aksinya, adapun kegiatan patroli hari ini dilaksanakan dengan rute patroli di kantor perbankan, Jalur kawasan hutan dan perumahan penduduk.
Dengan diberlakukannya Patroli Malam hari setidaknya niat para pelaku kejahatan dapat berkurang, memberikan kenyamanan kepada masyarakat dan perlindungan bagi masyarakat dari segala ancaman serta tindakan yang dapat merugikan bagi warga masyarakat Serta mencegah gangguan kamtibmas yang ada di wilayah hukum Polsek Baamang ” Jelas Irwan. (Sh)