Akhir Pekan Polsek Baamang Tetap Gelar Kegiatan Pengamanan Dan Monitoring Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19
Kotim,faktaperistiwanews.co.id – (01/11/2021) – Polsek Baamang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng, Anggota Polsek Baamang melaksanakan monitoring pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang berlokasi di Puskesmas Baamang II, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng
Anggota Polsek Baamang mengecek langsung pelaksanaan pemberian Vaksin Covid-19 kepada Masyarakat. Sebelum divaksin, para penerima vaksin melaksanakan beberapa proses diantaranya, terlebih dahulu melaksanakan pendaftaran, dilanjutkan dengan pemeriksaan screening, kemudian dilakukan penyuntikan vaksin.
Kapolsek Baamang AKP Ratno, S.H. M.M, mengatakan monitoring sekaligus pengamanan yang dilakukan oleh Polsek Baamang dilakukan guna mencegah timbulnya gangguan kamtibmas, sehingga dapat memberikan kenyamanan terhadap tenaga medis maupun pasien. Di samping itu, Kapolsek menjelaskan pihaknya juga melakukan langkah pencegahan Covid-19 lainnya, seperti mengimbau masyarakat untuk menggunakan masker, menjaga jarak, tidak berkerumun dan mencuci tangan.
Kami juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak mengabaikan protokol kesehatan dengan selalu menerapkan 5 M yaitu menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan sesering mungkin menggunakan sabun di air mengalir atau hand sanitizer, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas “jelas Kapolsek. (Sh)