Rantetayo, Tana Toraja || faktaperistiwanews.co – SMKS Tira Rantetayo kembali menunjukkan komitmen dalam meningkatkan kualitas pendidikan dengan sukses menggelar tes kemampuan Akademik (TKA) tahun 2025 pada tanggal 5 November. Kegiatan ini di ikuti oleh siswa dari berbagai jurusan dengan antusias tinggi.
” Kepala sekolah smks tira Rantetayo Bapak Drs. Sartono, memberikan apresiasi penuh kepada seluruh siswa dan panitia yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. beliau menekankan bahwa TKA merupakan salah satu cara untuk mengukur dan meningkatkan mutu pendidikan di sekolah TKA ini adalah bagian dari upaya berkelanjutan kami memastikan bahwa setiap siswa di smks tira Rantetayo mendapatkan pendidikan yang terbaik dan relevan dengan kebutuhan dunia kerja. hasil dari tes ini akan menjadi masukan berharga bagi kami untuk terus memperbaiki metode pengacaran dan kurikulum yang ada, “ujar Bapak Drs. Sartono.
Kegiatan TKA dilaksanakan salama dua hari dengan materi tes yang di sesuaikan dengan jurusan masing- masing siswa,seperti teknik kendaraan ringan,(TKRO) akuntasi,dan lainya parasiswa tampak bersemangat dan termotivasi dalam mengerjakan setiap soal. Selain sebagai alat evaluasi, TKA ini juga menjadi ajang siswa untuk menunjukkan kemampuan dan potensi mereka, diharapkan, hasi TKA ini dapat jadi bekal bagi siswa SMKS Tira Rantetayo untuk meraih kesuksesan di masa depan.(Benyamin)
